Kamis, 18 Oktober 2012

Survei merek televisi: Sony paling dikenal, Sharp banyak dipakai

Sampai saat ini, televisi adalah produk andalan para produsen elektronik dalam memperoleh pasar. Dengan laju pertumbuhan penjualan yang relatif tinggi (rata-rata lebih dari 10% per tahun), volume penjualannya pada tahun 2004 diperkirakan akan menembus angka 3,5 juta unit. Dua pemain utama di bidang ini adalah Sharp (produksi PT Sharp Indonesia yang merupakan merek elektronik Jepang) dan LG (produksi PT LG Elektronik Indonesia yang merupakan produk asli Korea). Kedua merek ini bersaing ketat, susul menyusul dalam meningkatkan penjualannya.

SurveyOne pada bulan Juni lalu, melakukan survei tentang merek televisi yang paling diingat dan merek televisi yang dimiliki saat ini di 6 kota besar di Indonesia (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan dan Makassar). Dari wawancara yang dilakukan terhadap 2.000 responden di kota-kota tersebut, angka-angka yang diperoleh masih memperlihatkan keunggulan dari merek televisi selain  Sharp dan LG, yakni Sony, yang meraih top of mind (TOM) brand awareness tertinggi. Posisinya ini  ditempel ketat oleh Sharp. Sementara peringkat berikutnya adalah Toshiba, diikuti oleh Polytron, dan terakhir LG.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar